Diabetes merupakan salah satu penyakit degeneratif yang menjadi ancaman menakutkan bagi semua orang. Pasalnya, gangguan kesehatan tersebut bukan hanya menurunkan fungsi organ-organ tubuh tetapi juga memicu komplikasi penyakit lain jika tidak ditangani secara intensif. Namun, Anda tidak perlu terlalu khawatir dengan risiko diabetes sebab pencegahannya dapat dilakukan dengan menjaga kadar gula darah normal setiap saat.
Jika Anda ingin lebih disiplin menjalani pola hidup sehat agar terhindar dari diabetes, ketahui gula darah normal berapa serta pentingnya menjaga kadar tersebut secara konsisten.
Kadar gula darah (blood glucose) adalah istilah untuk menyebut jumlah gula atau glukosa yang terdapat dalam aliran darah dengan satuan miligram desiliter (mg/dL). Kondisi gula darah mengalami perubahan dari waktu ke waktu karena dipengaruhi berbagai faktor, seperti jenis makanan yang dikonsumsi, aktivitas fisik, serta kecenderungan stres. Kendati jumlahnya terus berubah-ubah, ada standar khusus tentang batas normal gula darah yang membuatnya menjadi salah satu parameter penting untuk mengukur tingkat kesehatan tubuh seseorang.
Gula dalam darah bersumber dari konsumsi makanan dan minuman yang mengandung karbohidrat, contohnya nasi, umbi-umbian, olahan gandum, buah, dan lainnya. Karbohidrat yang telah dipecah menjadi glukosa akan dialirkan melalui pembuluh darah sebagai sumber energi bagi seluruh sel tubuh.
Pengaturan gula darah membutuhkan peran penting dari dua jenis hormon yang diproduksi sel pankreas, yaitu insulin dan glukagon. Keberadaan dua hormon tersebut sama-sama penting untuk merealisasikan kondisi kadar gula darah normal pada tubuh.
Beberapa saat setelah makan, peningkatan kadar gula darah menstimulasi pankreas menghasilkan insulin supaya gula darah berkurang. Insulin akan mengatur gula darah sebagai sumber energi lalu menyimpan sebagiannya ke dalam sel tubuh lain, seperti sel darah merah, otot, dan cadangan lemak. Sementara itu, peran glukagon justru berlawanan dengan insulin. Glukagon menstimulasi hati yang telah menyimpan persediaan glukosa untuk melepaskannya supaya kadar gula darah meningkat.
Beberapa manfaat yang bisa diperoleh jika kadar gula darah normal dapat dipertahankan setiap saat adalah sebagai berikut:
Membuat tubuh senantiasa berenergi karena seluruh organ mendapatkan sumber energi yang jumlahnya cukup.
Memaksimalkan fungsi otak karena jaringan otak memperoleh glukosa dalam jumlah memadai. Bahkan, pembentukan zat kimia bernama neurotransmiter untuk mendukung pengiriman pesan antar sel saraf juga sangat membutuhkan glukosa.
Meminimalkan risiko penurunan fungsi insulin (disebut resistensi insulin) yang menjadi penyebab diabetes.
Pada dasarnya, gula darah normal tidak diklasifikasikan berdasarkan jenis kelamin. Dengan kata lain, gula darah normal wanita dan gula darah normal pria pada usia dewasa terbilang sama dengan rincian sebagai berikut:
Pemeriksaan sebelum makan atau setelah puasa selama minimal 8 jam: 70-100 mg/dL.
Pemeriksaan pada dua jam setelah makan atau sebelum tidur: kurang dari 140 mg/dL.
Pemeriksaan gula darah sewaktu (dilakukan mendadak tanpa puasa terlebih dahulu): kurang dari 200 mg/dL.
Namun, sebaiknya pemeriksaan tersebut dilakukan sebelum menginjak usia 30 tahun sebab kini risiko diabetes di usia muda semakin besar. Orang dengan kondisi kesehatan normal wajib melakukan medical check up secara rutin atau minimal satu kali dalam setahun. Dengan melakukan pemeriksaan ini Anda juga dapat memonitor kadar gula darah. Sebaliknya, pengidap diabetes disarankan melakukan pemeriksaan gula darah setiap hari untuk memastikan bahwa kadarnya stabil setiap saat.
Menjaga kadar gula darah normal sangat penting agar terhindar dari kondisi gula darah terlalu tinggi (hiperglikemia) atau terlalu rendah (hipoglikemia). Hiperglikemia terjadi ketika kadar gula darah melebihi 200 mg/dL sehingga memunculkan beberapa gejala berikut ini:
Mudah haus dan lapar.
Sering buang air kecil.
Penglihatan kabur.
Bobot tubuh berkurang drastis tanpa sebab yang jelas.
Rentan mengalami infeksi, salah satunya radang gusi dan luka pada kulit yang sukar sembuh.
Sebaliknya, hipoglikemia terjadi ketika kadar gula darah berada di bawah 70 mg/dL dengan gejala sebagai berikut:
Tubuh terasa lemas dan gampang kelelahan, bahkan hingga tidak kuat berdiri atau berjalan.
Kelaparan.
Emosi tidak stabil sehingga gampang marah.
Kulit pucat dan berkeringat berlebihan.
Jantung berdebar, gelisah, dan kejang.
Mempertahankan kestabilan kadar gula darah normal tidak sulit asalkan Anda konsisten melakukan beberapa kebiasaan baik berikut ini:
Menjalani pola makan sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang setiap hari. Upaya menjaga kadar gula darah bisa dimulai dengan memperhatikan asupan makanan indeks glikemik rendah, termasuk memilih gula dengan kalori rendah seperti Diabetasol Sweetener. Produk Diabetasol ini adalah pemanis alami dengan kandungan nol kalori sehingga tidak meningkatkan kadar gula dalam darah.
Melakukan aktivitas olah fisik secara rutin minimal 150 menit per minggu yang dapat dibagi menjadi beberapa sesi. Olahraga teratur bisa membantu menjaga kestabilan kadar gula darah karena otot akan menggunakan glukosa sebagai sumber energi. Di samping itu, berolahraga secara rutin juga dapat membantu meningkatkan kepekaan sel-sel insulin sewaktu kadar gula darah meningkat.
Mengantisipasi stres supaya terhindar dari dampak buruknya. Stres dapat menstimulasi peningkatan hormon adrenalin dan kortisol yang menyebabkan kenaikan kadar gula darah. Jadi, alangkah lebih baik jika Anda mengatasi atau menghindari penyebab stres agar tubuh dan pikiran selalu rileks.
Jangan berkecil hati bila saat ini Anda telanjur mengidap diabetes. Penyakit tersebut sangat dapat dikendalikan dengan menjalani pola hidup sehat secara disiplin. Anda perlu ingat, kadangkala kadar gula darah dapat naik dan turun karena faktor asupan makanan yang nutrisinya tidak seimbang sehingga tidak memenuhi asupan yang dibutuhkan tubuh sehari-hari.
Risiko kadar gula darah naik akibat asupan makanan dapat diantisipasi dengan mengonsumsi Susu Diabetasol 2x sehari 4 sendok takar sebagai pengganti makan pagi dan malam. Nutrisi lengkap yang terkandung dalam makanan pengganti bagi penyandang diabetes tersebut akan menjaga kestabilan kadar gula darah normal sekaligus membantu mencukupi kebutuhan gizi harian.
Saatnya menjalani masa depan menyenangkan dengan batas normal gula darah yang menunjukkan bahwa tubuh Anda senantiasa sehat.
Referensi:
alodokter.com/arti-tinggi-dan-rendahnya-kadar-gula-darah-dalam-tubuh
cnnindonesia.com/gaya-hidup/20201109121235-255-567567/waktu-tepat-cek-gula-darah-untuk-cegah-diabetes
halosehat.com/penyakit/diabetes/cara-menjaga-kadar-gula-darah-agar-normal
hellosehat.com/nutrisi/fakta-gizi/manfaat-glukosa/
hellosehat.com/diabetes/kadar-gula-darah-normal/