Close
Diabetes 31/12/2019

Tips Membahas Diabetes dengan Orang Lain

Tips Membahas Diabetes dengan Orang Lain

Bisakah Kita Membahas Diabetes dengan Orang Lain?

Mengakui bahwa Anda adalah diabetesi memang tidak mudah, apalagi membicarakannya dengan orang baru. Bahkan, mungkin awalnya Anda berpikir sepertinya penyakit dengan banyak komplikasi dan diidap seumur hidup ini lebih baik disimpan sendiri saja. Tapi, membicarakannya dengan orang lain bisa sangat membantu saat Anda membutuhkan bantuan medis, lho, Sahabat Sehat. Mungkin lebih sulit memulainya, tapi Anda tidak perlu terburu-buru, lakukan perlahan saja, sesuai kenyamanan Anda. Tips berikut akan membantu Anda saat ingin membahas diabetes dengan orang lain.

Kenapa kita perlu membahasnya
Saat Anda didiagnosis mengidap diabetes, bukanlah hal yang mudah untuk menerimanya. Anda terkadang harus menerima informasi baru seputar penyakit ini, terutama soal kesehatan Anda sendiri. Membuka diri seputar kesehatan Anda kepada orang lain dan menjelaskan bagaimana diabetes memengaruhi kehidupan Anda sehari-hari bisa menjadi solusi dan menghilangkan beban pikiran Anda.

Berbicara dengan orang bisa menyalurkan kekhawatiran Anda, seperti rasa cemas akan kadar gula darah, atau menemukan waktu yang tepat untuk menyuntikkan insulin.

Tips membahas diabetes dengan keluarga dan teman dekat
1.   Putuskan untuk mengatakan apa yang ingin Anda katakan dan tidak
Memilih topik pembicaraan seputar diabetes memanglah sulit. Namun, suatu waktu, Anda akan membutuhkan keluarga dan teman dekat. Mereka adalah pihak yang selalu bisa diminta bantuan. Biarkan mereka memberikan banyak pertanyaan seputar diabetes yang Anda miliki. Berikan juga alasan bahwa ada beberapa topik pembicaraan yang Anda lebih suka diskusikan.

2.   Biarkan mereka terlibat dalam penanganan diabetes Anda
Sahabat Sehat, ketahuilah bahwa teman dan keluarga Anda sangat menyayangi Anda. Jika Anda berjuang sendiri, mereka akan lebih khawatir dan ingin tahu lebih banyak. Biarkan mereka menawarkan dukungan dan bantuan yang Anda butuhkan.

3.   Beri tahu cara mereka membantu Anda
Teman dan keluarga Anda peduli dengan kesehatan Anda lho, Sahabat Sehat. Mereka ingin membantu dengan cara apa pun yang bisa mereka bagi. Contohnya, saat Anda membutuhkan dukungan emosional, mereka akan selalu sedia kapanpun untuk membantu Anda.

Tips membahas diabetes dengan atasan dan teman kantor
1.    Berterus terang
Jujurlah dengan kondisi diabetes Anda tapi tak usah merasa tertekan. Berusaha santai membicarakan diabetes akan menjadi cara menyenangkan. Jangan merasa terdesak untuk membuka diri, hanya katakan ketika Anda sudah merasa siap.

2.    Lakukan di tempat nyaman
Pilihlah ruangan yang nyaman dan waktu yang paling tepat. Bisa dilakukan saat makan siang atau saat pulang kantor. Yang penting, lakukanlah kapanpun saat Anda merasa bisa membicarakannya.

3.    Ketahui hak-hak Anda di tempat kerja
Sayangnya, saat ini diskriminasi terhadap penderita diabetes di tempat kerja dapat terjadi. Merasa dikucilkan oleh lingkungan maupun perbedaan fasilitas kerap terjadi. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui hak-hak Anda di tempat kerja. Pahami apa hak dan kewajiban Anda saat bekerja dengan memiliki diabetes.

Beberapa orang memang lebih suka membaca atau mendengarkan kisah orang lain, daripada membicarakan kisah diabetes mereka dan bagaimana perasaan mereka akan diabetes. Namun, setelah berbagi dan membuka diri dengan orang terdekat, Sahabat Sehat akan lebih menerima diabetes. Selalu semangat menghadapi hidup ya, Sahabat Sehat!


Konsultasi Diabetes

Konsultasi Diabetes

Temukan solusi bersama ahli.